Sabtu, 21 November 2009

FishVille On Facebook: Asiknya Punya Akuarium Virtual

Setelah Farmville dan Mafia Wars keluaran Zinga sukses memikat para Facebookers, sekarang waktunya Fishville yang mengikuti jejak dua temannya.

Iya, aplikasi Facebook yang baru ini ternyata ga kalah asik lho. Sesuai namanya, dengan aplikasi ini kita diajak memelihara ikan dalam sebuah akuarium. Modal awalnya, kita dikasih akuarium dengan kapasitas 15 ikan. Kita bisa beli bibit ikan pada STORE. Selain Fish, di Store ini juga kita bisa beli Plants, Decorations, Backgrounds, and Tanks.

Semakin tinggi level kita, semakin banyak jenis ikan yang bisa kita beli. Tiap ikan punya masa pertumbuhan yang beda. Ada yang grows in 5 min, 4 hours, etc. Harga jual dan harga belinya juga macam-macam. Setelah beli ikan, jangan lupa dikasih makan, klik aja FEED FISH lalu klik di ikannya. Ikan yang udah lapar biasanya muncul tanda bentuk kaleng makanan warna kuning.Kasih makan deh semua ikannya biar cepet gede. 

Kalau udah 100 persen tumbuh, si ikan ini bisa kita jual. Cara jualnya tinggal klik SELL TOOL yang berbentuk jala ikan, terus klik pada ikan yang siap dijual. Jualan ikan yang banyak, biar Coin kita nambah terus!


Seperti biasa, kita harus ngumpulin COINS dan EXPERIENCE sebanyak-banyaknya. Dengan Coins yang banyak, kita bisa mempercantik akuarium, bisa beli tanaman hias, dan dekorasi. Kalau Experience, fungsinya buat naek level. Kalau yang berminat, bisa juga beli SAND DOLLARS.  

Cara ngedapetin Coins dan Experience ini di antaranya dengan rajin mengunjungi NEIGHBORS . Nanti kita bisa bantuin bersihin akuarium temen kita tuh, biar dapet tambahan Coins dan Experience. Makanya, seperti game Facebook yang lain, ngajak temen untuk ikut maen, itu hukumnya wajib! Karena makin banyak untung deh kalau punya banyak Neighbors. 

Buat temen-temen yang suka game Facebook, add aku ya.

6 komentar:

free download lagu indonesia dan lyric lagu Indonesia mengatakan...

aku pengen tau scripnya cara buatnya gimana ya???

kayak aquarium deluxe

Nicka mengatakan...

script apa neh?

mbah gendeng mengatakan...

memang mantaph deh........

Learn Computer Science mengatakan...

Hehe, game nya bagus tapi grafis nya kurang...

Peduli pendidikan mengatakan...

asik jika bermain dengan facebook sampai2 kadang dimarahi bos....:(

Nicka mengatakan...

Iya, masih lebih bagus Farmville seh, mungkin masih baru seh ya